Leadership Adalah Skills Yang Harus Pemimpin Miliki, Simak 7 Kemampuannya
Daftar Isi
Mengapa leadership itu penting?
Seorang leader menjadi ujung tombak bagi organisasi maupun perusahaan dalam mencapai tujuan. Namun tidak hanya pimpinannya, sebaiknya setiap individu di dalam perusahaan juga memiliki kemampuan leadership. Sebab dengan menguasainya bisa meningkatkan produktivitas dan efisiensi dalam bekerja.
Melalui artikel ini, kamu akan lebih mengenali kemampuan leadership apa saja yang wajib dikuasai. Berbekal leadership yang baik akan dapat membawamu ke jenjang yang lebih tinggi lho. Yuk simak penjelasannya!
Apa itu leadership dan tujuannya?
Leadership adalah proses kegiatan seseorang untuk menggerakan orang lain, ataupun mempengaruhi orang lain untuk melakukan pekerjaan. Sehingga tujuan utama dari leadership adalah untuk mencapai suatu tujuan bersama, baik organisasi atau perusahaan. Tidak heran jika leadership memegang peranan penting dalam memanajemen pekerjaan.
Baca juga :
– 4 Cara Meningkatkan Kemampuan Leadership Paling Efektif!
7 Kemampuan leadership yang wajib dikuasai agar sukses
Leadership sangat penting bagi setiap pekerja, apapun jabatannya dan dimanapun dia berada. Sebab tidak hanya bermanfaat untuk memimpin tim, memiliki kemampuan leadership juga dapat meningkatkan efektivitas dalam bekerja.
Berikut adalah kemampuan leadership apa saja yang wajib kamu kuasai untuk menunjang karir:
Pertama, Kemampuan komunikasi yang baik
Kepemimpinan yang baik adalah dapat menjelaskan sesuatu dan mengarahkan tim untuk mencapai tujuan. Hal itu membutuhkan kemampuan berkomunikasi yang baik. Komunikasi yang buruk akan menimbulkan kesalahpahaman yang berujung kekacauan tim.
Kedua, Berani bertanggung jawab
Seorang pemimpin harus berani bertanggung jawab atas wewenang yang dimilikinya. Tidak hanya bertanggung jawab terhadap apa yang dilakukan tim tapi juga ucapan dan tindakannya sebagai leader.
Ketiga, Kemampuan problem solving
Masalah dalam tim adalah salah satu hal yang umum terjadi dan peran pemimpin sangat krusial di situ. Kepemimpinan yang baik dapat dilihat bagaimana dia memecahkan masalah, konflik dan memberikan solusi sehingga tim bisa berjalan dengan baik.
Kemampuan problem solving juga perlu dilatih agar seorang leader siap untuk berkembang. Tidak perlu khawatir, kamu bisa pelajari strategi meningkatkan kemampuan problem solving di sini.
Keempat, Kemampuan Mengambil Keputusan
Seorang pemimpin nantinya akan dihadapkan pada banyak masalah sehingga penting untuk memiliki kemampuan mengambil keputusan. Hal ini tidak mudah bagi seseorang yang tidak memiliki jiwa leadership.
Dalam hal ini, leader harus bisa menimbang resiko dan percaya diri atas keputusan yang dibuat sendiri. Untuk mengasah kemampuan itu, bisa dengan cara mengikuti training problem solving and decision making dari ALC Training Management.
Kelima, Kemampuan Manajemen
Tim yang solid dan memiliki produktivitas tinggi biasanya karena memiliki leadership yang baik. Itu alasan mengapa kemampuan manajemen sangat penting dikuasai oleh seorang pemimpin.
Pemimpin harus bisa mengalokasikan pekerjaan sesuai dengan kemampuan setiap anggota tim. Selain itu leader yang baik juga mampu memanajemen waktu dirinya sendiri maupun anggota tim sehingga efektif dalam mencapai target.
Keenam, Kemampuan Mentoring (Melatih)
Kepemimpinan yang baik adalah mampu mengarahkan tim untuk mencapai tujuan yang sama. Dengan karakter anggota tim yang berbeda-beda, maka dibutuhkan kemampuan mentoring untuk menyatukannya. Mentoring tidaklah mudah karena membutuhkan kesabaran, kemampuan menjelaskan dan memberikan motivasi.
Survey Leadership Development yang dilakukan oleh Training magazine pada 2021 menunjukkan kemampuan melatih dan komunikasi menjadi dua skill teratas yang diinginkan perusahaan dari training leadership yang mereka ikuti. Didapat juga tren leadership akan semakin fokus pada pengembangkan karakter di masa mendatang.
Baca juga :
– 4 Fungsi Coaching dan Counseling Bagi Karyawan Perusahaan
– Training Kepemimpinan, Ketahui 5 Alasan Pentingnya Sekarang!
– Mengenali 5 Tipe Leadership Training Indonesia Yang Efektif
Ketujuh, Kemampuan Merasakan Empati
Pemimpin tanpa empati akan menjadi sosok yang dingin sehingga membuat anggota tim tidak betah. Oleh karena itu, sangat penting untuk melatih sifat empati terhadap anggota tim. Mendengarkan keluh kesah, kebutuhan dan keinginan mereka dapat membuat tim menjadi lebih solid dan nyaman untuk bekerja.
Kesimpulan
Memiliki kemampuan leadership bukanlah bakat melainkan harus dipelajari dan dilatih terus menerus. Jika kamu masih merasa kesulitan dalam melatih kemampuan leadership tersebut maka dapat menghubungi ALC Training Management. Kami menyediakan berbagai training leadership maupun bootcamp online untuk membantu kamu dalam memimpin tim yang produktif.
Detail info pelatihan, hubungi team ALC sekarang
-
5 Ciri Karyawan Bermasalah Dan Susah Diatur, Cek Nomor 5, Apakah Anda Mengalaminya?
5 Ciri Karyawan Bermasalah Dan Susah Diatur, Cek Nomor 5, Apakah Anda Mengalaminya? Daftar Isi Dalam dunia kerja, tidak jarang seorang pemimpin akan menemui karyawan bermasalah dan sulit diatur. Hal ini tentu sangat membahayakan mengingat karyawan semacam ini dapat menyebabkan ketidakharmonisan di tempat kerja, mengganggu produktivitas, dan bahkan hingga merusak hubungan di antara anggota tim
25/09/2023 Read more -
Siapa Sih Ainy Fauziyah Itu? Yuk Kenali Profilnya Lebih Dekat
Siapa Sih Ainy Fauziyah Itu? Yuk Kenali Profilnya Lebih Dekat Daftar Isi Setiap era menghadirkan sosok-sosok inspiratif yang mampu mengubah dinamika dan memberikan pengaruh positif dalam berbagai bidang. Salah satu contoh nyata dari sosok ini adalah Ainy Fauziyah. Sepanjang karirnya, Ainy Fauziyah selalu menunjukkan dedikasi luar biasa dalam bidang kepemimpinan sehingga menjadi dikenal baik sebagai
24/08/2023 Read more -
Aра Yang Harus Kita Lаkukаn Kеtіkа Tіdаk Pеrсауа Kаrуаwаn?
Aра Yang Harus Kita Lаkukаn Kеtіkа Tіdаk Pеrсауа Kаrуаwаn? Daftar Isi Kepercayaan adalah salah satu modal paling penting bagi kita sebagai pemimpin. Jika sebagai pemimpin kita tidak percaya pada karyawan, maka akan berdampak pada kinerja mereka. Semakin tinggi kepercayaan mereka, semakin baik kinerja mereka. Mereka menjadi lebih terlibat, produktif, dan inovatif. Begitu juga sebaliknya. Jika
24/08/2023 Read more
Jadwal Training Publik Online 2023
Training Online Coaching and Mentoring
-
05/10/2023
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
Training Online Effective Communication Skills
-
12/10/2023
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
Creative Problem Solving and Decision Making
-
19/10/2023
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
Great Leaders, Great Influencers
-
26/10/2023
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
Supervisory Skills for Great Supervisor
-
02/11/2023
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
Training Online Leadership Fundamental
-
09/11/2023
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
- 1
- 2