4 Cara dan Dampak Menjadi Pemimpin Berpengaruh, Yang Ke-4 Wajib DIpelajari!

Menjadi Pemimpin Berpengaruh

Daftar Isi

Menjadi pemimpin berpengaruh, sudahkah Anda mengetahui tips-tipsnya?

Pemimpin yang berpengaruh merupakan salah satu hal yang wajib dimiliki dalam sebuah tim agar para anggota dapat memiliki role model saat melaksanakan pekerjaannya.

Ada banyak cara untuk menjadi pemimpin yang berpengaruh dan memberikan manfaat bagi banyak orang khususnya anggota tim dibawahnya dan bagi organisasi yang menaunginya.

3 Cara Menjadi Pemimpin yang Berpengaruh

Menurut Inc.com, ada 3 hal yang wajib Anda tingkatkan agar mampu menjadi leader yang dapat memimpin dan mempengaruhi dengan baik. Adapun hal tersebut sebagai berikut :

Pertama, Fokuslah pada Tujuan

Jangan pernah memfokuskan diri pada ketakutan dan cepat puas dengan kesuksesan dalam hidup Anda. Sebagai pemimpin Anda wajib untuk terus memusatkan perhatian agar Anda dan team mampu menuju keberhasilan sesuai dengan visi, misi dan tujuan perusahaan.

Kedua, Transparan

Ketika menjadi seorang pemimpin penting bagi Anda untuk memiliki sifat jujur dan terbuka dengan team. Sebab, ini merupakan sifat utama yang berpengaruh terhadap kesuksesan seorang pemimpin.

Terbuka dan transparan pada anggota team untuk setiap rintangan yang sedang dihadapi dalam hal pekerjaan serta tidak ada yang disembunyikan dengan team Anda tentu menjadi hal yang sangat penting.

Hal ini karena sifat jujur dan terbuka merupakan pondasi untuk menjadi pemimpin yang baik dengan memiliki sifat ini Anda dapat menciptakan komunikasi yang efektif dengan team Anda/ rekan kerja lainnya.

Ketiga, Jujur dan Rendah Hati

John J. Mack, mantan CEO Morgan Stanley perusahaan bank investasi dan jasa keuangan multinasional Amerika dan menjadi salah satu role model pemimpin dunia terbaik mengatakan bahwa untuk menjadi pemimpin yang baik Anda harus memiliki kejujuran dan kerendahan hati.

Memiliki skill lead and influence sangat penting ada dalam diri Anda sebagai pemimpin. Melalui skill ini Anda dapat menjadi pemimpin yang bisa mempengaruhi team untuk dapat memiliki visi, misi yang sama dengan Anda.

Dengan memiliki kesamaaan visi dan misi bersama team Anda, Anda dan team mampu mencapai target yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Plus Anda bersama team juga mampu untuk mengahadapi perubahan dan tantangan.

Mungkin sekarang Anda bertanya, apa sih lead and influence itu? Lalu bagaimana sih cara menjadi pemimpin yang berpengaruh? Yuk sama-sama kita cari tahu jawabannya. Baca sampai selesai ya!

Baca juga :

5 Tips Menjadi Pemimpin Efektif dan Berpengaruh

Apa itu Lead and Influence?

Lead and influence artinya adalah memimpin melalui pengaruh. Dengan kemampuan ini Anda sebagai pemimpin dapat membangun hubungan yang kuat berdasarkan kepercayaan rasa percaya dan rasa hormat dengan baik kepada anggota team ataupun orang di sekitar Anda.

Sebagai pemimpin Anda tidak bisa bertindak semena-mena dan hanya memberikan perintah tanpa menjelaskannya terlebih dahulu. Meskipun sebagai pemimpin Anda perlu memiliki otoritas, tetapi Anda harus ingat bahwa menjadi pemimpin tidak boleh kaku dan otoriter.

Dan sebagai pemimpin yang baik Anda juga tidak segan untuk bisa memberikan support dan membantu team Anda dalam menyelesaikan permasalahan yang mereka hadapi dalam pekerjaan.

Sudahkah Anda Menjadi Pemimpin yang Berpengaruh?

Terdapat banyak metode mempengaruhi team dalam pekerjaan. Tetapi, sudah efektifkah metode kepemimpinan Anda selama ini? Apakah team Anda sudah inisiatif, dan loyal dalam melaksanakan pekerjaan tanpa menunggu perintah?

Dari ke jawaban 2 persoalan di atas,  tergantung pada seberapa besar pengaruh yang kita berikan kepada team. Memangnya apa sih, pengaruh itu? Pengaruh itu lebih dari hanya otoritas.

Otoritas mengaitkan power serta perintah. Sedangkan pengaruh mengaitkan keyakinan serta ikatan. Sebagai seorang leader kita wajib menyeimbangkan keduanya, yaitu dengan cara memimpin melalui pengaruh.

Nah, sekarang Anda semakin mengetahui arti dari lead and influence. Tetapi sudahkah Anda mengetahui bagaimana menjadi pemimpin yang berpengaruh? Yuk sama-sama kita ketahui 4 tipsnya. Simak sampai selesai ya!

4 Cara Untuk Menjadi Pemimpin Berpengaruh

Pertama, Bangun Kepedulian Kepemimpinan dan Selalu Jalin Interaksi

Jangan pernah memperlakukan orang hanya berdasarkan pada apa yang mereka berikan atau yang mereka kerjakan. Perlakukan mereka dengan hormat. Tunjukkan kepedulian kita pada hidup mereka juga.

Kedua, Mengenali Karakter Kepemimpinan Setiap Anggota Team

Sebagai pemimpin yang ingin berpengaruh di mata timnya, penting untuk memahami karakter dan mampu memberikan serta meningkatkan motivasi kerja pada team Anda.

Anda bisa mengenali karakter setiap anggota team Anda dengan menggunakan metode wortel dan tongkat (carrot and stick). Sedangkan untuk meningkatkan motivasi kerja melalui coaching and counseling.

Ketiga, Memimpin dengan Memberikan Contoh

Hampir semua pemimpin yang berpengaruh di dunia memiliki cara yang ampuh dalam membangun pengaruh kepada para anggota di bawahnya. Salah satunya adalah dengan tidak segan dan malu untuk ikut turun langsung membantu team Anda dalam menyelesaikan pekerjaannya.

Keempat, 3L (Learn, Listen, Like)

Bagi seorang pemimpin, kegiatan belajar, mendengarkan, dan menghargai (Learn, Listen, Like) dapat memberikan pengaruh baik kepada tim yang dipimpinnya. Belajar untuk mempengaruhi team, dengarkan pendapat yang team Anda berikan, dan sukai setiap anggota team Anda dengan cara menjalin interaksi dan kedekatan.

Setelah Anda tahu mengenai cara meningkatkan skill memimpin dan mempengaruhi, arti, serta alasan mengapa lead and influence skill itu sangat penting. Pertanyaannya, sebagai pemimpin sudahkah Anda memiliki kemampuan lead and influence yang baik?

Jika masih ada yang harus ditingkatkan, maka meminta bantuan pada profesional seperti penyedia jasa training terpercaya menjadi hal yang penting untuk dilakukan.

Dampak Besar Pemimpin Berpengaruh dalam Lingkungan & Pekerjaan

Jika Anda memimpin melalui pengaruh, Anda akan mendapatkan orang-orang terbaik untuk meraih tujuan besar yang ingin Anda capai bersama team. Plus memudahkan Anda untuk menemukan sumber daya manusia berkualitas yang dapat dipercaya.

Baca juga :

Ketahui 6 Tujuan Seminar Kepemimpinan untuk Karyawan

Wujudkan Menjadi Pribadi Pemimpin yang Berpengaruh dengan Training Lengkap dari ALC Leadership Management

Salah satu cara menjadi pemimpin yang berpengaruh baik itu untuk kebaikan diri sendiri dan perkembangan tim secara keseluruhan adalah dengan memilih jasa training terpercaya untuk melakukan pelatihan perkembangan diri seperti ALC Leadership Management.

Saat ini, ALC Leadership Management menghadirkan rangkaian program pelatihan leadership yang akan sangat bermanfaat bagi kemajuan tim dan perusahaan karena dibantu dengan trainer expert yang sudah berpengalaman di bidangnya.

Itulah keunggulan dan perubahan yang dapat dirasakan setelah mengikuti training online Lead and Influence bersama ALC.

Jika Anda ingin merasakan manfaatnya, yuk segera daftarkan dirimu pada program pelatihan untuk menjadi pemimpin yang berpengaruh ini di ALC Leadership Management!