5 Contoh Program Pelatihan Karyawan, Yang Ke-4 Sangat Penting!

Daftar Isi

Program pelatihan karyawan merupakan salah satu hal penting yang harus dilakukan oleh semua perusahaan atau institusi yang menginginkan tumbuhnya SDM yang lebih berkualitas.

Sebab, SDM berkualitas ini menjadi salah satu pokok penting untuk kemajuan dan perkembangan sebuah perusahaan yang lebih dinamis.

Oleh karena itu, pada artikel ini kita akan membahas secara rinci 5 contoh program pelatihan karyawan yang dapat organisasi Anda pilih sesuai dengan kebutuhan sehingga produktivitas bekerja dapat semakin meningkat.

Tapi sebelum masuk ke pembahasan mengenai apa saja contoh program pelatihan yang umumnya dilakukan oleh sebuah perusahaan. Penting untuk memahami terlebih dahulu apa sebenarnya program pelatihan karyawan itu?

Apa yang Dimaksud dengan Pelatihan Karyawan?

Program pelatihan karyawan adalah sebuah pelatihan yang akan membantu untuk mengasah pola pikir serta menambah pengetahuan serta keterampilan agar SDM di dalam sebuah perusahaan menjadi lebih berkualitas.

Rangkaian pelatihan untuk pengembangan karyawan ini dilakukan secara efektif dan hanya bisa diselenggarakan oleh provider training terpercaya supaya materi mudah dimengerti dan di aplikasikan oleh peserta.

Hal ini tentu akan membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi karyawan demi mencapai tujuan perusahaan bersama.

Apa Saja Contoh Program Pelatihan Karyawan?

Saat ini, ada beberapa program training karyawan yang biasanya akan dipilih dan dilakukan oleh berbagai perusahaan.

Salah satu tujuan utamanya adalah untuk menciptakan lingkungan kerja yang semakin produktif dan kondusif terutama dalam menghadapi setiap tantangan yang ada.

Berikut adalah beberapa contoh dari program pelatihan karyawan yang bisa dilakukan oleh perusahaan Anda untuk mendukung sekaligus membantu keahlian karyawan agar bisa semakin meningkat, diantaranya adalah:

Baca juga : 

7 Jenis Program Pelatihan dan Pengembangan SDM yang Perlu Anda Ketahui

1. Program Pendidikan Karyawan

Pendidikan merupakan salah satu program dari pengembangan SDM yang seringkali dilakukan oleh banyak perusahaan besar.

Umumnya, program pendidikan ini akan diberikan kepada karyawan yang kompeten dalam bidangnya dan dirasa sangat perlu untuk melanjutkan kembali pendidikannya.

Sebagai contoh, seorang sekretaris yang sangat berdedikasi bagi perusahaan diberikan beasiswa untuk sekolah bahasa mandarin agar komunikasi dengan kolega dari luar negeri menjadi semakin lancar.

Tentu secara tidak langsung, keahlian karyawan yang ditingkatkan ini juga akan membantu operasional perusahaan menjadi semakin lancar.

2. Program Magang (untuk Fresh Graduate dan Mahasiswa)

Contoh program pengembangan karyawan lainnya juga bisa dapat berbentuk proyek magang.

Seringkali, program ini hanya akan ditujukan bagi fresh graduate dan mahasiswa yang membutuhkan pengalaman tambahan sebelum benar-benar masuk ke dalam dunia kerja.

Selain itu, program magang juga memiliki periode yang cukup singkat yaitu hanya 1-6 bulan tergantung dari kebijakan perusahaan.

Tapi jangan salah, di beberapa perusahaan, magang bisa menjadi program pengembangan SDM yang diikuti oleh para karyawannya.

Contohnya seperti seorang karyawan yang didelegasikan untuk dikirim ke perusahaan induk di luar negeri agar dapat mempelajari keterampilan baru yang berguna bagi perusahaan.

3. Penambahan Tanggung Jawab Tugas (Job Enrichment)

Contoh program pelatihan karyawan yang ketiga adalah Job Enrichment. Ini berarti, keahlian karyawan akan ditingkatkan dengan adanya penambahan tanggung jawab tugas yang harus dikerjakannya.

Berdasarkan pendapat Baer (2015), Job Enrichment dapat diterapkan untuk berbagai kondisi seperti saat menyiapkan seorang karyawan untuk menempati posisi sebagai pemimpin hingga adanya kebutuhan untuk menggantikan pimpinan dalam jangka waktu tertentu.

Tujuannya tidak lain adalah agar keahlian karyawan menjadi semakin meningkat dan suasana kerja tetap dapat berjalan dengan efektif dan efisien.

Bahkan sebuah survey dari Insync mengungkapkan bahwa rata-rata organisasi di Australia mampu meningkatkan retensi karyawan hingga 80% salah satunya karena pelatihan SDM dan job enrichment yang fleksibel.

Hal ini menjadi wadah bagi pada karyawan untuk mengembangkan bakatnya dengan maksimal. Tentu cara ini dapat menjadi langkah yang dapat dilakukan oleh perusahaan untuk meningkatkan produktivitas para karyawannya,

4. Pelatihan SDM Sesuai dengan Kebutuhan

Pelatihan SDM adalah salah satu cara training karyawan untuk mampu mengembahkan keahlian yang dimilikinya agar dapat mendorong perusahaan menjadi lebih maju.

Training karyawan ini bisa dilakukan langsung oleh perusahaan ataupun dengan menggunakan jasa dari provider training terpercaya sesuai dengan kebutuhan.

Materi training yang ditawarkan umumnya juga cukup beragam. Dimana setiap rangkaian dari trainingnya mampu membantu karyawan untuk lebih produktif dan efisien saat bekerja serta membantu meningkatkan keahlian dari pesertanya.

5. Pelatihan Ulang (Retraining)

Contoh program pelatihan karyawan yang terakhir yaitu adalah retraining atau biasa dikenal dengan pelatihan ulang. Umumnya, training ini menjadi sangat dibutuhkan untuk menghadapi adanya tuntutan kerja yang selalu berubah.

Hal ini tentu akan membantu karyawan menjadi lebih kompeten dalam mengerjakan setiap pekerjaan yang didelegasikan kepadanya.

Beberapa program training karyawan ini ada yang bisa dilakukan oleh pihak internal perusahaan dan juga menggunakan bantuan dari pihak eksternal.

Baca juga :

4 Jenis Program Training SDM yang Penting Bagi Perusahaan

Kesimpulan

Jadi dapat disimpulkan jika program pelatihan karyawan merupakan hal penting yang harus diadakan oleh setiap organisasi ataupun perusahaan jika ingin memiliki SDM yang berkualitas.

Pelatihan yang dimaksudkan ini ada beragam dan dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Bisa dengan program pendidikan, magang, job enrichment, leadership training atau pelatihan SDM secara umum maupun retraining jika diperlukan.

Namun perlu diingat jika salah satu faktor yang mendukung efektifnya program pelatihan yang diberikan maka membutuhkan lembaga yang terpercaya, seperti ALC Leadership Management.

Keunggulan ALC Leadership Management

ALC Leadership Management kini hadir sebagai provider training terpercaya dan dapat menjadi solusi untuk berbagai kebutuhan program training di perusahaan Anda.

Ada berbagai program training dan pelatihan soft skill untuk karyawan yang dapat dilakukan secara fleksibel baik itu secara online ataupun offline dengan trainer yang bersertifikat dan ahli dalam bidangnya.

Beberapa pilihan program pelatihan karyawan yang banyak dipilih oleh klien ALC Leadership Management mulai dari Management Development Program, power collaboration, hingga High Performance Team In The Digital Era.

Detail info pelatihan hubungi team ALC di 087779199555
Training Online Coaching and Mentoring
  • 31/10/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Training Online Great Leaders, Great Influencers
  • 07/11/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Supervisory Skills for Great Supervisor
  • 21/11/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Leadership Fundamental
  • 19/12/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom