4 Bidang Utama Transformasi Digital yang Akan Berhasil!
Daftar Isi
Transformasi digital dapat mendatangkan kesuksesan bagi perusahaan, namun tak sedikit juga perusahaan yang harus rugi ketika menerapkannya. Kabarnya, perusahaan yang akan melakukan transformasi ini harus meneliti lebih jauh dulu tentang keadaan bisnis mereka, baru kemudian diputuskan dapat menerimanya dengan baik atau harus menundanya.
Dalam artikel ini akan membahas tentang apa yang dimaksud dengan transformasi digital? Lalu apa saja 4 bidang utamanya agar mendatangkan kesuksesan bagi perusahaan. Bagi Anda yang sedang menuju pada wacana ini, artikel ini mungkin bisa membantu.
Transformasi digital adalah sebuah proses yang diharapkan dapat membantu perusahaan mencapai target yang diinginkan seperti efisiensi dan produktivitas yang meningkat untuk bisnisnya. Oleh karenanya serangkaian rencana jangka pendek hingga jangka panjang dirancang untuk menyesuaikan dinamika bisnis yang semakin berkembang.
ALC Leadership Management menyediakan pelatihan khusus untuk menyiapkan tim yang ada di perusahaan Anda menghadapi era digital yang semakin berkembang pesat, salah satunya pelatihan bertajuk High Performance Team In The Digital Era. Pelatihan ini akan membantu perusahaan Anda untuk menganalisis performa tim dan kesiapannya dalam menghadapi era digital, terutama akselerasi transformasi digital.
Apa Yang Dimaksud Dengan Transformasi Digital?
Melansir dari laman Accenture, transformasi digital adalah sebuah proses yang dijalankan oleh perusahaan untuk menanamkan teknologi di seluruh jaringan bisnisnya dengan maksud melakukan perubahan mendasar. Perubahan ini dilakukan oleh perusahaan yang masih mengenal teknologi mendasar atau justru sudah sejak lama menerapkan sistem konvensional.
Sementara itu, akselerasi transformasi digital adalah proses percepatan terhadap perubahan digital pada sebuah perusahaan dengan tujuan pembaharuan (modernisasi) dengan jangka waktu yang cepat. Akselerasinya adalah proses yang dilakukan secara instan sehingga perlu pemikiran yang matang untuk melakukan perubahan dalam skala besar.
Meski dianggap perubahan ke arah yang lebih baik, namun transformasi digital adalah proses yang mendapatkan pro dan kontra di antara para ahli. Melansir dari laman Harvard Business Review, sebuah survei baru-baru ini dilakukan terhadap direktur, CEO, dan jabatan eksekutif senior. Survey yang dilakukan sejak tahun 2019 ini menghasilkan temuan bahwa sekitar 70% yang dilakukan tidak mencapai tujuan yang diharapkan.
Survey tersebut meniliti sebuah kasus dimana sebuah transformasi digital dilakukan dengan menghabiskan dana sebesar 1,3 triliun USD dan sekitar 900 miliar USD telah terbuang sia-sia. Melalui temuan ini dapat disimpulkan bahwa transformasi digital adalah perubahan besar yang harus dilakukan dengan pertimbangan yang matang, terutama biayanya. Transformasi digital adalah perubahan yang tidak mudah namun beberapa bisnis justru malah sukses menjalaninya, bagaimana bisa?
Baca juga :
Apa Saja 4 Bidang Utama Transformasi Digital?
Jika Anda menganggapnya adalah proses yang hanya mengubah cara konvensional dengan cara modern saja, maka Anda harus siap-siap menanggung rugi besar pada bisnis Anda. Pasalnya, transformasi digital adalah suatu proses yang wajib direncanakan sedemikian rupa supaya perusahaan tidak merugi.
Melansir dari laman Poppulo, berikut ini 4 bidang utama yang tak sekedar merubah semua yang ada di perusahaan pada sistem digital saja:
1. Transformasi Proses
Transformasi proses bisnis merupakan sebuah inisiatif strategis yang memiliki tujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional perusahaan. Transformasi digital adalah segala proses yang melibatkan tinjauan secara menyeluruh terhadap sistem yang sudah ada dan bertujuan untuk memperbaiki atau membuat perubahan besar agar perusahaan dapat berkembang lebih baik.
Salah satu contoh transformasi digital adalah dengan menyiapkan diri menjadi karyawan yang juga punya pola pikir digital kreatif. Bila Anda membutuhkan pelatihan khusus untuk memulainya, ALC memiliki pelatihan khusus untuk membantu Anda menyiapkan hal ini, seperti menjalani pelatihan Creative Thinking In Digital Era.
2. Transformasi Model Bisnis
Hindari mengira bahwa ini adalah perubahan sistem jadul ke sistem baru yang serba digital. Lebih dari itu, transformasi digital adalah perubahan menyeluruh dari mulai model bisnis Anda, pola pikir karyawan, hingga peralatan digital yang dibutuhkan untuk menunjang perubahan ini.
Transformasi model bisnis dapat diimbangi dengan pelatihan Leading Change untuk menyiapkan karyawan Anda menyambut baik hal ini. Jika transformasi model bisnis ini sudah matang, maka akselerasi ini adalah sebuah harapan yang akan segera terwujud di depan mata.
3. Transformasi Domain
Semua bisnis atau perusahaan yang sedang mengarah pada transformasi ini harus memperhatikan peluang baru untuk transformasi domain yang telah digabungkan dengan teknologi terbaru. Transformasi domain kabarnya kerap kali tidak begitu diperhatikan oleh perusahaan, padahal potensinya cukup besar.
Contohnya adalah kasus Amazon yang mengembangkan dirinya menjadi domain pasar baru dengan meluncurkan Amazone Web Service (AWS) yaitu penyedia layanan komputasi penyimpanan data terbesar di dunia yang sebelumnya dikuasai oleh Microsoft dan IBM.
4. Transformasi Digital Budaya Atau Organisasi
Ini merupakan proses yang lebih besar dari memperbarui teknologi yang sudah ada maupun mendesain ulang produk, namun juga harus memperhatikan nilai dan perilaku internalnya atau karyawan yang ada di dalamnya. Jika perusahaan Anda gagal menyelaraskannya dengan nilai dan perilaku internal maka akan berdampak besar pada budaya organisasi yang sudah ada.
Karyawan konvensional mungkin terbiasa dengan cara lama dan mengalami hambatan saat disuguhkan. Di sini peran pemimpin di setiap divisi sangat dibutuhkan untuk merangkul dan sama-sama memperkenalkan transformasi digital kepada seluruh karyawan.
Jika perusahaan Anda membutuhkan pelatihan untuk karyawan pada bagian ini, maka Anda bisa mencoba pelatihan Coaching and Mentoring In The Digital Revolution melalui ALC.
Baca juga :
Kesimpulan
Transformasi digital merupakan cara pandang yang tidak hanya mengubah alat konvensional menjadi digital saja, namun merubah bisnis secara keseluruhan, dari mulai model bisnisnya, proses bisnisnya, hingga seluruh karyawan yang terlibat di dalamnya.
Jika Anda membutuhkan bantuan untuk mempersiapkan karyawan menuju era digital yang mumpuni, ALC Leadership Management siap membantu dengan menyediakan berbagai macam jenis pelatihan yang dibutuhkan.
Strategic Leadership
-
05/12/2024
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom
Training Coaching and Mentoring
-
12/12/2024
-
09.00 - 16.00 WIB
-
Online via Zoom