Tingkatkan Manajerial Skill Dengan 5 Topik Training Manajemen

Daftar Isi

Mengembangkan managerial skill penting untuk dilakukan manager profesional, namun semua itu diperlukan proses khusus. Managerial skill adalah proses dan kemampuan tertentu yang harus dimiliki seorang eksekutif untuk memenuhi tugasnya dalam perusahaan. Untuk mendapatkan skill ini, salah satu prosesnya adalah dengan menjalankan training manajemen.

Pelatihan managerial skill akan membantu kita untuk meningkatkan pengetahuan dan awareness tentang situasi bisnis dan perkembangan ekonomi saat ini.

Apa Itu Management Skills?

Manajerial skill atau management skills merupakan kemampuan yang wajib dimiliki seorang leader dan meliputi kemampuan dalam mengorganisir, mengelola pekerjaan, dan memimpin.

Memiliki managerial skills adalah modal dasar untuk memimpin sebuah tim atau perusahaan dengan baik.

Managerial Skill, Apa Saja?

Apa saja yang termasuk ke dalam manajerial skills? Beberapa kemampuan yang termasuk ke dalam managerial skill adalah kemampuan berpikir kritis, manajemen masalah, manajemen waktu, problem-solving, decisionmaking, dan kemampuan-kemampuan lainnya yang dapat membantu seorang pemimpin dalam melakukan tugasnya dengan baik.

Dasar-dasar skill ini bisa dipelajari dan Anda dapatkan di ALC tentunya. Training ini akan mengajarkan Anda strategi tentang bagaimana menangani keuangan, inovasi bisnis dan kinerja tim Anda secara efisien dan efektif.

Managerial skill adalah skill yang harus dikuasai bagi Anda calon manajer maupun manajer berpengalaman, Apakah Anda ingin menjadi manajer yang lebih efektif? Berikut 5 top topik training manajemen ALC Leadership Management yang dapat Anda jadikan contoh pelatihan manajemen.

Baca juga : 

Training Leadership Skills, Apa Yang Didapat Setelah Mengikutinya?

5 Topik Training Manajemen Untuk Tingkatkan Manajerial Skill

Kita semua pasti mau untuk selangkah lebih maju dalam menjalankan peran-peran manajemen, Ya, kita memerlukan seperangkat skill yang bersesuaian dengan kebutuhan anda. 5 topik ini merupakan pilihan teratas klien kami dalam meningkatkan manajemen skillsnya. Yuk simak selengkapnya berikut.

1. Dengan Topik Creative Problem Solving

Jangan hanya puas dengan solusi yang biasa. Tetapi kembangkan solusi yang kreatif untuk mendapatkan jalan lain dalam mencapai tujuan perusahaan.

Creative problem solving membantu kita memperbaiki sebuah masalah dalam sebuah pekerjaan dengan efektif. Di lingkungan kerja yang penuh dengan aktivitas dan interaksi, terkadang kita masih suka menemukan masalah bukan?

Nah, creative problem solving memberi kita mekanisme untuk mengidentifikasi, mencari tahu dan menentukan tindakan untuk memperbaikinya dengan cara yang baru.

2. Dengan Topik Change Management

Yaitu langkah agar anda bisa membawa perubahan dalam organisasi tersebut sesuai dengan kondisi masing-masing. Hal ini dilakukan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai di masa depan supaya lebih baik. Pada topik ini, Anda akan meningkatkan managerial skill dan organizational skill secara bersamaan.

Dari topik ini juga Anda akan memahami 8 akselerator perubahan. Tentang bagaimana cara menciptakn rasa terdesak, membangun koalisi membangun visi strategis & budaya inisiatif, membangun keberhasilan jangka pendek serta mempertahankan percepatan.

3. Dengan Topik Creative Thinking 

Mengajak Anda untuk berpikir kreatif dan menjadi lebih produktif. Membuka kesadaran Anda akan pentingnya imajinasi serta dampak kekuatannya baik di pekerjaan maupun karir Anda.

Pelatihan ini membuat cara berpikir Anda menjadi kreatif setelah Anda bisa melihat yang tak terlihat, memikirkan yang tak terpikirkan dan mengucapkan yang tak terucapkan. Dengan begitu maka jiwa kreatif Anda akan terbangkitkan. Begitu juga dengan ide-ide baru Anda yang akan semakin cemerlang.

4. Dengan Topik Assertive Leadership for Manager

Assertive leader, apa maksudnya? Apa yang membedakan antara leader-leader lainnya? Mari kita simak bersama. Leader yang tidak memiliki skills keren ini justru akan sangat terlihat antara terlalu pasif atau bahkan terlalu agresif.

Program pelatihan manajemen ini adalah tentang bagaimana menjadi seorang pemimpin yang efektif. Topik ini akan mendorong Anda menyadari pentingnya menjalankan role Anda sebagai leader. Singkatnya untuk meningkatkan kolaborasi, motivasi dan komitmen karyawan.

5. Dengan Topik Building High Performance Teams

Topik yang satu ini tidak kalah kerennya. Membangun sebuah tim yang berperforma tinggi melalui budaya terlibat aktif serta pemberdayaan. Bisnis anda akan tetap berjalan apabila sebagian besar goals-nya tercapai.

Namun, yang ditakutkan adalah apabila karyawan kita tidak menyentuh goals perusahaan. Apakah anda pernah menyadari mengapa tim anda belum perform seperti yang diharapkan? Kalau begitu topik ini bisa Anda ikuti untuk menganalisa faktor-faktor yang membuat tim Anda belum maksimal.

Setiap topik memiliki manfaatnya masing-masing jika anda bisa mengaplikasikannya dengan baik. Penting untuk memperhatikan setiap detailnya sebaik mungkin agar tidak sampai menimbulkan masalah. Setiap kendala juga bisa anda atasi dengan baik asalkan memiliki ilmu dasarnya.

Baca juga : 

10 Supervisory Skills Yang Wajib Dikuasai Oleh Setiap Pemimpin

Kesimpulan

Nah, Setelah menyimak 5 Topik Training Manajemen di atas, sudahkah perusahaan anda menjalankan program training tersebut? Jika sudah, seberapa efektif melakukannya?

ALC Leadership Management memiliki program training untuk manager dengan pendekatan yang berbeda. Training bisa diadakan secara offline maupun online. Beberapa contoh materi program training untuk manager yang disukai klien kami di antaranya Effective Leadership Skills For Manager, The Power of Integrity, The Power of Collaboration, dsb.

Tingkatkan manajerial skills Anda hari ini :

– Ketahui cara menjadi pemimpin efektif di berbagai situasi dengan meningkatkan 5 skills effective leader. Menjadikan Anda komunikator yang efektif, serta mampu menyampaikan kritik & apresiasi sekaligus memimpin perubahan guna mewujudkan harapan melalui Effective Leadership Skills for Manager

– Pahami bagaimana cara mengubah cara pandang Anda akan pentingnya bekerja dengan integritas sekaligus memahami dampaknya pada pola pikir, sikap & perilaku, melalui The Power of Integrity.

– Pelajari bagaimana cara berpikir lebih terbuka, lebih strategik dan responsif. Mengajarkan cara sederhana membangun kolaborasi melalui peningkatan mentalitas, kemampuan berkomunikasi serta membangun kepercayaan tanpa melihat keterbatasan melalui The Power of Collaboration.

Ingin memiliki team yang tegas dan rendah hati. Penasaran seperti apa pelatihannya? Yuk daftarkan diri Anda sekarang juga di training online “Assertive Leadership”. Cek jadwalnya dibawah ini ya!

Assertive Leadership Cаrа Menjadi Pеmіmріn Tеgаѕ & Rеndаh Hati
Assertive Leadership

Jadwal Pelatihan :

Kamis, 7 September 2023

09.00 – 16.00 WIB

Online via Zoom

Detail info pelatihan hubungi team ALC di 087779199555