Inilah 7 Manfaat Kecerdasan Emosi di Pekerjaan

Manfaat Kecerdasan Emosi

Pada hari Minggu tanggal 25 Desember 2022 lalu,Ā  ALC Leadership Management bekerja sama dengan PT Buana Sentosa Utama mengadakan Training Kepemimpinan yang bertajuk The Power of Working with Emotional Intelligence.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan emosional terhadap perwakilan dari PT Buana Sentosa Utama. Harapannya, hal ini akan memberikan dampak yang lebih baik para karir dan perkembangan bisnis.

Selain itu, Training Leadership yang satu ini juga diadakan secara offline tepatnya di The Jayakarta Lombok Beach Resort, Lombok dan materinya disampaikan langsung oleh Leadership Coach & Motivator ternama yaitu Ainy Fauziyah.

Topik yang dibawakan dalam pelatihan ini cukup krusial. Mengingat, saat menangani konflik di pekerjaan haruslah dilakukan dalam kondisi yang stabil. Jadi keputusan yang diambil akan memberikan jalan keluar yang efektif dan optimal.

Namun, apa sebenarnya kecerdasan Emosi atauĀ  Emotional Intelligence itu serta apa saja manfaat kemampuan ini di lingkungan pekerjaan? Yuk simak penjelasan lengkapnya di artikel ini!

Apa Itu Kecerdasan Emosi (Emotional Intelligence)?

Secara umum, kecerdasan emosional (EQ) merupakan sebuahĀ  kemampuan untuk mengenali dan mengendalikan emosi diri sendiri sekaligus memahami emosi orang lain.

Ada orang yang dilahirkan dengan kemampuan ini namun ada pula yang harus dilatih, salah satunya dengan menggunakan program training kepemimpinan.

Sebab, individu dengan kemampuan Emotional Intelligence yang tinggi tidak hanya mampu membangun hubungan baik dengan orang disekelilingnya saja namun juga dapat meredakan konflik di tempat kerja.

Mengapa Kemampuan Emotional Intelligence Sangat Penting di Tempat Kerja?

Berdasarkan sebuah survei yang dilakukan dari Statista menyebutkan jika 40% orang setuju bahwa kecerdasan emosional akan menjadi kemampuan yang ā€œharus dimilikiā€ dan dibutuhkan oleh kandidat perusahaan saat ini.

Sebab kemampuan leadership seperti kecerdasan emosional akan berkaitan dengan kemampuan seseorang untuk memahami dan mengendalikan emosi diri sendiri maupun orang lain dalam kehidupan sehari-hari.

Manfaat kecerdasan emosi ini akan sangat terasa saat Anda sudah berada pada tahap mampu mengelola emosi diri sendiri dan mampu membimbing orang lain untuk menjadi lebih sukses.

Di tempat kerja itu sendiri, kemampuan ini akan sangat membantu banyak hal mulai dari menangani konflik, meningkatkan empat dan tanggung jawab serta efisiensi kerja yang lebih baik terutama dalam menyelesaikan tugas.

Apalagi, leadership skill juga berjalan seiringan dengan Emotional Intelligence. Oleh karena itulah kemampuan ini juga dapat mengantarkan Anda supaya lebih siap jika dipromosikan dan ditunjuk sebagai seorang pemimpin.

Baca juga :

Sulit Fokus Pada Tujuan? Lakukan 5 Hal Ini Sekarang!

Apa Saja Manfaat Kecerdasan Emosi dalam Lingkungan Pekerjaan?

Melihat pentingnya kemampuan kecerdasan emosional di tempat kerja, tentu hal ini tidak bisa dilepaskan dari banyaknya manfaat yang ditawarkan. Sebab, ini merujuk pada kemampuan individu untuk mengenali, memahami, mengelola, dan menggunakan emosi dengan efektif.

Oleh karena itulah, ada beberapa manfaat kecerdasan emosi khususnya dalam dunia kerja sehingga pekerjaan dapat terasa lebih mudah, diantaranya adalah:

Pertama, Hubungan yang Lebih Baik dengan Orang Lain

Kecerdasan emosi dapat membantu membangun hubungan yang sehat dan bermakna dengan orang lain.

Kemampuan untuk memahami emosi orang lain inilah yang secara otomatis akan sangat membantu meningkatkan sikap empati dan komunikasi yang efektif. Bahkan, hal ini jugalah yang dapat membantu untuk mengelola konflik dengan lebih baik sekaligus membangun ikatan kuat dengan orang-orang di sekitar Anda.

Kedua, Pengambilan Keputusan yang Lebih Baik

Kemampuan untuk mengenali dan mengelola emosi sendiri juga dapat membantu dalam pengambilan keputusan yang lebih baik.

Ketika Anda mampu untuk mengelola emosi negatif seperti kecemasan atau kemarahan dengan baik, pada tahap itulah Anda juga dapat membuat keputusan yang lebih rasional dan objektif meskipun dalam kondisi sulit sekalipun.

Ketiga, Meningkatkan Self Awareness (Kesadaran Diri)

Saat Anda sudah memahami emosi diri sendiri dengan baik, secara otomatisĀ  Self Awareness akan semakin meningkat. Pada tahap ini, Anda sudah dapat memahami kekuatan dan kelemahan diri sendiri.

Jadi sangat mungkin bagi Anda untuk lebih realistis dalam menetapkan tujuan dan mengenali potensi diri dengan lebih baik. Apabila dimanfaatkan dengan optimal, Anda bisa berkembang menjadi pribadi yang lebih baik dari sekarang.

Keempat, Meningkatkan Produktivitas

Kecerdasan emosi telah terbukti berhubungan dengan peningkatan produktivitas kinerja di berbagai bidang.

Umumnya, individu dengan kecerdasan emosi yang tinggi cenderung memiliki tingkat motivasi yang lebih besar sehingga mampu mengelola stres dengan lebih optimal.

Selain itu, manfaat kecerdasan emosi lainnya juga mampu meningkatkan kemampuan adaptasi yang lebih baik. Faktor-faktor ini jelas sekali akan sangat mendukung produktivitas kerja yang lebih baik tidak hanya dalam pekerjaan namun juga kehidupan secara keseluruhan.

Kelima, Mampu Beradaptasi dengan Baik

Lingkungan bisnis dan pekerjaan selalu berubah dan berkembang. Jadi, setiap individu di dalamnya harus menyesuaikan dengan perubahan tersebut supaya tidak tertinggal dengan kompetitornya.

Tapi jangan khawatir, sebab individu dengan kecerdasan emosional yang tinggi tentu akan lebih siap untuk beradaptasi dengan berbagai perubahan dalam hidup.

Biasanya, pribadi dengan kecerdasan emosional akan lebih tangguh dalam menghadapi segala macam tantangan karena mampu fokus untuk mendapatkan solusi yang optimal.

Keenam, Kemampuan Problem Solving yang dapat Semakin Diandalkan

Sejatinya, konflik tidak dapat dihindari di tempat kerja manapun tapi kecerdasan emosional lah yang memainkan peran penting dalam menyelesaikan konflik (problem solving) secara konstruktif pada fase ini.

Individu dengan kecerdasan emosional yang kuat dapat mengelola emosinya sendiri selama konflik terjadi, tetap tenang, dan memahami emosi orang lain yang terlibat.

Orang-orang dengan kemampuan inilah yang dapat mendekati konflik dengan empati dan menemukan solusi yang saling menguntungkan sehingga mampu mempertahankan hubungan kerja yang positif.

Baca juga :

5 Cara Mengendalikan Emosi Efektif Di Tempat Kerja

Ketujuh, Meningkatkan Kolaborasi dan Kerjasama Tim

Kecerdasan emosional akan memfasilitasi kolaborasi dan kerja tim yang lebih efektif. Sebab setiap individu di dalamnya mampu untuk memahami dan menghargai beragam perspektif dengan lebih baik.

Selain itu, Anda juga akan semakin mampu untuk mengelola emosi mereka sendiri dan menyadari emosi orang lain.

Hal ini jelas akan sangat membantu dalam embangun kepercayaan, menyelesaikan konflik, dan menciptakan lingkungan tim yang mendukung di mana setiap orang merasa dihargai dan termotivasi untuk memberikan yang terbaik.

Kesimpulan :

Demikianlah 7 manfaat kecerdasan emosi di dalam pekerjaan yang akan membantu meningkatkan produktivitas setiap individu yang ada di dalamnya.

Jangan khawatir, kecerdasan emosi dapat dilatih melalui training yang komprehensif seperti hanya yang dilakukan oleh PT Buana Sentosa Utama.

Sebab ALC selaku penyedia layanan training ini sudah memberikan materi yang sesuai dan aplikatif untuk kebutuhan perusahaan. Jadi setiap orang di dalamnya bisa merasakan 7 manfaat kemampuan kecerdasan emosi dalam lingkungan kerjanya.

Tertarik dengan pelatihan bersama ALC, yuk segera hubungi team ALC di 087779199555

Jadwal Training Publik Online 2023

Strategic Leadership
  • 05/12/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Training Coaching and Mentoring
  • 12/12/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Training Online Leadership Fundamental
  • 19/12/2024
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Training Online Assertive Leadership
  • 16/01/2025
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
Training Online Creative Thinking
  • 23/01/2025
  • 09.00 - 16.00 WIB
  • Online via Zoom
  • 1
  • 2